Pengenalan Mengenai Mikrokontroller Arduino

October 26, 2015

Sebelum Melangkah ke Arduino, Anda Perlu Mengetahui Mengenai Physical Computing. Jadi Physical Computing Adalah membuat sebuah sistem atau perangkat fisik dengan menggunakan software dan hardware yang sifatnya interaktif yaitu dapat menerima rangsangan dari lingkungan dan merespon balik. Physical computing adalah sebuah konsep untuk memahami hubungan yang manusiawi antara lingkungan yang sifat alaminya adalah analog dengan dunia digital. Pada prakteknya konsep ini diaplikasikan dalam desain- desain alat atau projek-projek yang menggunakan sensor dan microcontroller untuk menerjemahkan input analog ke dalam sistem software untuk mengontrol gerakan alat-alat elektro-mekanik seperti lampu, motor dan sebagainya.

Sebelum ditemukannya Physical Computing ini, untuk membuat suatu rangkaian elektronika berarti kita harus membuat rangkaian menggunakan berbagai komponen elektronik seperti Resistor, Kapasitor, transistor, dan sebagainya. jadi setiap komponen dihubungkan satu sama lain atau disebut “Hard Wired”, permainan solder, terdiri dari sambungan-sambungan yang banyak . Namun dewasa ini, berkat penemuan Physical computing, yaitu microprosessing, pengembangan rangkaian yang sebelumnya menggunakan hard wirring digantikan dengan menggunakan mikrokontroller yang diprogram dengan software.

Jadi Dengan Bantuan Physical Computing kita dapat merancang alat-alat yang nantinya kita program untuk menjalankan fungsi khusus yang dikontrol dengan mikrokontroller sebagai CPU untuk mengerjakan untuk tujuan tertentu. Nah trus ARDUINO itu apa ya ? Apa Hubungan Arduino dengan Physical Computing ? Mari kita Bahas Dibawah

Dalam Dunia physycal Computing ada namanya prototype berbasis mikrokontroller. salah satu yang populer adalah namanya ARDUINO. Arduino dikatakan sebagai platform dari physical computing yang bersifat open Source. Maksud dari Open Source ini adalah Bebas untuk dikembangakan menjadi apa saja sesuai dengan keinginan kita tanpa harus membeli lesensi pengembagan software dari pihak Arduino itu sendiri. Kita bebas memodifikasi dari sisi software.

Seperti Apa Tampilan dari Arduino tersebut ya ?

Arduino_Uno_-_R3

 Apa Saja Applikasi Arduino dalam kehidupan Nyata ?

Teknologi Smart Home Security Dengan Arduino :

Arduino Radar Project

Pengontrol Lampu dengan Infrared

Berikut Ini beberapa Project yang Pernah Saya Buat

Simple Smarthom Kontrol Lampu dan Internet via IR

Simple Smarthom Kontrol Lampu dan Internet via IR

 

Kontrol Tampilan LED Via IR

Kontrol Tampilan LED Via IR

 

60202_10200094469476602_1498239861_n

Sensor Pendeteksi Rangsangan Cahaya bersama Arduino

dan Masih banyak Lagi Nanti yang bisa anda kembangkan karena arduino ini bersifat Bebas Untuk Dikembangkan. Silakan anda mengembangkan kreasi anda dalam menggunakan mikrokontroller untuk membuat suatu bentuk rancangan dan kreatifitas dalam mengembangkan alat yang bisa memudahkan pekerjaan kita dimasa mendatang..

Tunggu nanti postingan saya akan mengulas dasar dasar pemrograman Arduino.

Jika Anda Penasaran dengan Pengembangan Arduino anda Bisa Berkunjung ke Webstore Saya Via tokopedia disini

DEWI JAYA EBOOK COLLECTION

Dapatkan Ebook Murah Berkualitas untuk menambah pengetahuan anda